Contoh banner 1

Minggu, 09 Juni 2013

Hadirilah Job Market Fair (JMF) Balikpapan 11-13 Juni 2013

Sumber Kaltimpost
BALIKPAPAN - Setelah sukses menggelar Job Market Fair (JMF) atau Pameran Bursa Kerja  di Samarinda April lalu, kali ini Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Provinsi Kaltim kembali menyelenggarakan JMF untuk Kaltim wilayah selatan yang meliputi Balikpapan, Penajam Paser Utara, dan Paser pada Selasa-Kamis (11-13 Juni) ini di Gedung Banua Patra Jalan Yos Sudarso, Balikpapan.

JMF di Kota Minyak bekerja sama dengan Dinas Tenaga Kerja dan Sosial (Disnakersos) Kota Balikpapan  dan didukung oleh Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) Kaltim, Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Balikpapan, PT Jamsostek, Ikatan Pemberdayaan Pedagang Kecil Indonesia (IPPKINDO) Kaltim, dan LPKP Institute.

Antusiasme perusahaan di wilayah selatan Kaltim patut diacungi jempol. Hingga berita ini diterbitkan. Tercatat, 194 posisi jabatan yang ditawarkan perusahaan dengan jumlah kebutuhan tenaga kerja mencapai 1.521 orang.

Selain JMF, beberapa perusahaan juga melakukan kegiatan apprentice (magang) secara bersamaan. Ini untuk memberikan kesempatan kepada calon tenaga kerja untuk menimba pengalaman serta meningkatkan kompetensi. Sehingga, pada saat memasuki dunia kerja nanti, mereka telah benar benar siap secara fisik dan mental.

Adapun latar belakang pendidikan kandidat sangat variatif dengan rentang lulusan SMP hingga Sarjana Strata 1 (S-1). Jadi, bagi kandidat yang cuma lulusan SMP tak perlu khawatir, karena lowongan tetap tersedia.

Panitia mengucapkan terima kasih kepada Apindo Kaltim  yang telah mengarahkan anggotanya untuk berpartisipasi dalam kegiatan JMF Balikpapan ini.

Selanjutnya, Ketua IPPKINDO Kaltim Hj Nurhasanah SE juga telah mengonfirmasi bahwa UKM yang akan ambil bagian dalam JMF selama tiga hari ini berjumlah 20 usaha mencakup usaha kuliner dan handycraft.

JMF rencananya dibuka oleh Gubernur Kaltim Dr H Awang Faroek Ishak pada pukul 08.30. Setelah itu, para pelamar bisa mulai menyerahkan lamaran lengkap ke meja perusahaan yang akan dituju, dengan terlebih dahulu mengisi daftar hadir yang disediakan perusahaan masing masing.

Seperti pagelaran JMF sebelumnya, pelamar juga diminta ikut menjaga kondusivitas kegiatan dengan berperilaku sopan, tidak memakai kaus oblong, maupun sandal jepit. Perusahaan pengguna akan menilai performance kandidat apakah layak ikut proses rekrutmen lebih lanjut atau tidak.

Untuk informasi mengenai kegiatan ini dapat menghubungi Riduan (08125875567) dan Bambang Sumantri (081347279974). (sos/*/ar/zal/k6)

0 komentar:

Posting Komentar